UOBK RSUD Syamrabu Bangkalan menyediakan Ruang khusus Kelas 1 yang diberi nama Ruang Anggrek. Ruangan ini didirikan sejak tahun 2016 dikarenakan jumlah pasien yang membutuhkan ruang perawatan kelas 1 mulai terus meningkat.
Ruangan ini memiliki kapasitas 21 tempat tidur. Ruang Anggrek melayani hampir seluruh kasus, mulai dari pasien penyakit dalam, Bedah umum, Bedah syaraf, orthopedi, THT, Paru , Anak, Syaraf Kecuali penyakit Menular, Neonatus, Kebidanan dan Ginekologi. Dari 21 TT tersebut, kami juga menyediakan 5 ruangan HCU untuk pasien – pasien dengan Observasi yang lebih High Care lengkap beserta Monitor untuk pemantauan Vital Sign Pasien. Selebihnya adalah ruangan perawatan biasa
Untuk mendukung semua kegiatan perawatan pasien sehari – hari , Ruang Anggrek memiliki 22 Tenaga Perawat, 1 Tenaga Administrasi dan 4 orang CS. Dari 22 Tenaga Perawat, seluruhnya telah memenuhi standart Uji Perawat Klinik (PK), telah berpendidikan Profesi Ners sebanyak 20 orang, dan 2 orang Ahli Madya dimana 2 tenaga ini masih dalam proses menempuh Pendidikan Ners .
Dalam meningkatkan perawatan Asuhan Medis dan Asuhan Keperawatan pasien yang Komperehensif, ruangan Anggrek di dukung oleh Tenaga dokter- dokter spesialis sebagai Dokter Penanggung Jawab Pasien (DPJP) yang berjumlah 52 orang.
Untuk menjalin Hubungan Saling Percaya antara Petugas dengan keluarga dan pasien, Ruangan Anggrek mengadakan kegiatan Briefing pada keluarga penunggu pasien setiap hari Senin, Rabu dan jumat. Dimana kegiatan ini bersifat Edukasi, Motivasi serta pendekatan emosional. Sesuai dengan Kultur Budaya Masyarakat Madura yang melekat kuat yaitu TRETAN DHIBI’ yang artinya persaudaraan diantara masyarakat madura yang sangat Erat.
Dari kegiatan rutin ini, alhamdulillah, apresiasi sekecil apapun dari pasien/keluarga kami anggap sebagai penghargaan untuk memacu motivasi kerja kami. Selasa, 22 Agustus 2023 adalah hari yang mengharukan bagi kami. Betapa tidak, kami mendapat hadiah dari pasien yang kami rawat berupa paket Nasi Tumpeng lengkap dengan sayur dan lauk pauknya. Tidak lupa kami sampaikan terima kasih tak terhingga atas hadiah tersebut. Sekaligus membulatkan tekad kami agar terbiasa dengan segala macam kritikan dan masukan atas kekurangan kami.
Adapun Jaminan Pembiayaan pasien yang dirawat di Ruang Anggrek bisa menggunakan Biaya Umum atau Asuransi Kesehatan yang bekerja sama dengan RSUD Syamrabu Bangkalan seperti Jasa Raharja, Ad medika, Pertamina, In Healt, BPJS Ketenagakerjaan, BPJS Kesehatan Kelas 1 dan Kelas 2.
Khusus BPJS kelas 2 ada tambahan selisih biaya dikarenakan naik ke kelas perawatan yang lebih tinggi sesuai dengan aturan Permenkes Pasal 48 no 3 Tahun 2023.