preloader
Dokter

Kunjungan Kerja Dalam Rangka Study Banding RS Bhayangkara Porong menjadi RS Pendidikan Afiliasi FK Unisma Malang

Hospital doctors examine patients so that

Kamis, 30 November 2023, bertempat di ruang Education Center lantai 2, Direktur UOBK RSUD Syarifah Ambami Rato Ebu (Syamrabu) Bangkalan , dr. Farhat Surya Ningrat, Sp.KK., FINSDV, didampingi Wakil Direktur Penunjang Pelayanan, Pendidikan dan Penelitian, dr. Catur Budi Keswardiono, Sp.P menerima kunjungan kerja RS Bhayangkara Porong.

Kunjungan tersebut dalam rangka melakukan studi banding terkait dengan Status Rumah Sakit Pendidikan. Dimana UOBK RSUD Syamrabu Bangkalan berstatus RS Pendidikan Utama bagi Fakultas Kedokteran UNISMA Malang.
Direktur, Wadir beserta Jajaran pejabat Struktural dan Fungsional menyambut baik atas kunjungan RS Bhayangkara Porong. Dalam sambutannya,  Direktur UOBK RSUD Syamrabu Bangkalan mengatakan menjadi satu kehormatan mendapat kunjungan dari RS Bhayangkara Porong. Bahkan disampaikan pula ini menjadi RS yang kedua yang mau belajar ke Bangkalan, setelah yang pertama mendapat kunjungan rombongan direksi RSUD Mohammad Zyn Sampang

"Rumah Sakit saling berbagi ilmu dalam rangka peningkatan sistim pelayanan, pendidikan dan penelitian sangat penting, selain menjaga silahturahmi tetapi juga untuk membangun sistim pelayanan kesehatan rumah sakit yang bermutu,"Ujar dr. Farhat Surya Ningrat, Sp.KK., FINSDV.

Adapun tujuan dari RS Bhayangkara Porong adalah untuk belajar dan mengetahui secara langsung proses akreditasi sebagai RS Pendidikan yang diselenggarakan oleh Kemenkes sebagai surveyornya.

Sementara itu, rombongan yang dipimpin oleh Ibu Tri Retno Utami, S.Psi., S.Kep., Ns selaku WAKA RUMKIT RS Bhayangkara Porong dalam sambutannya menyatakan terima kasih atas sambutan yang hangat.

"Kunjungan kerja dalam rangka Studi Banding ini adalah untuk meningkatkan kemampuan kami untuk belajar dan mengetahui proses secara langsung agar bisa sukses dalam pelaksaan akreditasi sebagai RS Pendidikan afiliasi FK Unisma" pungkasnya.

Pada kesempatan ini pula, Wakil Direktur Penunjang Pelayanan, Pendidikan dan Penelitian, dr. Catur Budi Keswardiono, Sp.P juga menyampaikan presentasi berupa profil  UOBK RSUD Syamrabu Bangkalan sebagai RS Pendidikan yang di tetapkan oleh Kepmenkes RI Nomor HK.01.07/Menkes/1422/2022. Termasuk didalamnya presentasi mengenai proses akrediatasi dan dokumen-dokumen penting yang harus disiapkan di masing-masing Standar, dari Standar I sampai dengan Standar V.

Ditengah acara, tidak lupa kedua belah pihak saling memberikan apresiasinya dengan saling bertukar cinderamata sekaligus foto Bersama.

Acara ini diakhiri dengan rangkaian Kegiatan Hospital Tour, untuk melengkapi persyaratan ketersedian infrastruktur sebagai RS Pendidikan Jejaring FK Unisma.

Selamat dan Sukses UOBK RSUD Syamrabu Bangkalan !

Selamat dan Sukses RS Bhayangkara Porong !

(hukmas-red)